GRATIS! Begini Cara Masuk Ancol Tanpa Biaya Selama Ramadhan 2025 , Jangan Sampai Ketinggalan!
- VIVA News & Insights
Bagi yang ingin berbuka puasa di kawasan Ancol, tersedia berbagai pilihan makanan dan minuman di bazar kuliner serta restoran terkenal seperti Bandar Djakarta, Simpang Raya, dan Solaria.
Namun, perlu dicatat bahwa tiket gratis ini hanya berlaku untuk akses masuk kawasan Ancol, tidak termasuk tiket kendaraan maupun wahana rekreasi seperti Dufan, Sea World, Atlantis, dan Samudra Ancol.
Cara Mendapatkan Tiket Gratis Masuk Ancol
Untuk bisa menikmati fasilitas gratis ini, pengunjung wajib melakukan reservasi online. Berikut langkah-langkahnya:
1. Kunjungi situs resmi: Akses gratis.ancol.com dari perangkat Anda.
2. Pilih tanggal kunjungan: Tentukan tanggal kunjungan dalam periode program Ramadhan.
3. Isi data diri: Masukkan data diri dengan benar, termasuk email untuk reservasi (1 email hanya berlaku untuk 1 tiket).