Sejarah Kelam Membentuk Valentine’s Day

Valentine's Day
Sumber :
  • istimewa

NTT, VIVA –Pada 14 Februari setiap tahunnya diperingati sebagai hari kasih sayang atau Valentine’s Day.

Hoaks Kematian Paus Fransiskus Viral, Pastor Flores di Vatikan Sampaikan Kabar Terbaru

Penting untuk diingat bahwa Valentine's Day tidak melulu untuk pasangan, namun momen spesial ini perlu dirayakan bareng keluarga dan teman.

Sebagai perayaan ‘Kasih’ Valentine’s Day lazim dirayakan dengan memberi hadiah atau dinner Istimewa bersama pasangan atau menukar kado dengan teman-teman. Mengisi hari kasih sayang juga diisi dengan kegiatan sosial seperti pergi ke panti jompo, panti asuhan, atau membagikan bunga mawar di rumah sakit.

Kado Valentine yang Unik dan Romantis: Inspirasi Hadiah untuk Momen Tak Terlupakan

Namun jika merunut lagi ke belakang, sebenarnya bagaimana Hari Valentine terbentuk serta sejarah yang ada di baliknya? Dilansir dari laman History, sejarah hari valentine berasal dari seorang pendeta dari Roma bernama Valentine atau Valentinus.

Legenda Roma berpendapat bahwa Valentine adalah seorang pendeta Roma yang melayani gereja selama abad ketiga.

Rayakan Hari Valentine dengan Cara Unik: 4 Destinasi Seru yang Bisa Dicoba

Ketika Kaisar Claudius II memutuskan untuk melarang pria muda untuk menikah, hal ini karena dia melihat bahwa prajurit pria lajang lebih baik daripada prajurit yang telah beristri dan keluarga. Sebab, menurut sang Kaisar bala tentaranya enggan pergi ke medan perang karena terikat pada istri atau kekasih mereka.

Untuk mengatasinya Claudius II melarang semua bentuk pernikahan serta pertunangan yang ada pada Roma. Melihat ketidakadilan keputusan tersebut, Valentine menolak, dengan cara terus menikahkan para pasangan muda secara diam-diam. Namun sayangnya, tindakan Valentine itu diketahui oleh Claudius. Akibatnya, Claudius memerintahkan prajuritnya untuk membunuh Valentine.

Halaman Selanjutnya
img_title