Lebih Tipis, Tapi Lebih Mahal? Yuk Bandingkan iPhone 17 Air dan iPhone 17 Pro
- Teknodaily viva
NTT VIVA - Apple kembali menjadi sorotan dengan kabar peluncuran tiga model terbarunya yaitu iPhone 17, iPhone 17 Pro, dan yang paling mencuri perhatian, iPhone 17 Air.
Dari ketiganya, iPhone 17 Air menjadi pembicaraan hangat karena disebut-sebut memiliki desain paling tipis dalam sejarah iPhone, bahkan melampaui iPhone 17 Pro Max. Tapi yang mengejutkan, model ini justru diprediksi akan dijual lebih mahal. Kok bisa?
Yuk, kita bahas lebih dalam perbandingan antara iPhone 17 Air vs iPhone 17 Pro Max, mulai dari desain, spesifikasi, hingga harga.
1. Desain
iPhone 17 Air disebut-sebut akan memiliki ketebalan hanya 5,5 mm. Bandingkan dengan Pro Max yang punya ketebalan 8,25 mm — perbedaannya sangat terasa saat digenggam. Banyak yang menyebut sensasi iPhone 17 Air mirip seperti iPhone 6s yang ringkas dan nyaman digunakan satu tangan.
Meskipun lebih tipis, desain ini menjadi daya tarik tersendiri bagi mereka yang menginginkan smartphone elegan dan ringan. Namun, desain ramping ini juga membuat iPhone 17 Air harus berkompromi di beberapa aspek.
2. Layar