Nikmati Sensasi Kolam Air Panas Nangadhero, Destinasi Wisata Alam Gratis di Nagekeo Wajib Dikunjungi!

Destinasi wisata air panas Nangadhero di Kabupaten Nagekeo, NTT.
Sumber :
  • Sevrin Waja

Setelah tiba di tempat parkiran, petualangan dimulai dengan berjalan kaki sejauh kurang lebih 1 kilometer. Pengunjung dapat memilih dua jalur menarik: melewati bibir pantai yang menawarkan semilir angin laut atau menyusuri rimbunan hutan bakau melalui jembatan penyebrangan kayu yang memanjakan mata.

Pompa Pamsimas Rusak, BPBD Droping Air Bersih ke Dusun Kembangan - Desa Bobang

Menikmati kolam air panas Nangadhero tidak memerlukan biaya sepeserpun, karena pengunjung dapat menikmatinya secara gratis. Sampai saat ini, belum ada pungutan biaya masuk, sehingga pengunjung dapat leluasa menikmati keindahan dan kesegaran alam di destinasi wisata ini.

Saat langkah kaki menginjak lokasi, kolam air panas Nangadhero yang terletak hanya beberapa langkah dari bibir pantai, dengan ukuran yang luas, sudah dipadati oleh pengunjung, terutama warga lokal. Anak-anak hingga orang dewasa bergantian berendam di dalam kolam, menciptakan suasana yang riang dan penuh kegembiraan.

Laga Penentu! Timnas U-17 Indonesia Siap Hadapi Yaman Malam Ini di Piala Asia U-17 2025

Di bawah naungan lembut pohon Nimba, para pengunjung larut dalam kegembiraan liburan akhir pekan. Rombongan remaja tertawa riang saat berfoto di pesisir pantai, menanti detik-detik emas sunset. Sementara itu, ombak yang bergemuruh menjadi saksi bisu kebahagiaan mereka yang berenang dan bermain pasir, serta yang bercengkrama dengan hangat, menciptakan harmoni yang sempurna antara alam dan kegembiraan.

Menikmati air panas Nangadhero memberikan sensasi unik saat berendam di dalam kolam. Dijamin, Anda akan merasakan pengalaman luar biasa, terutama setelah seharian beraktivitas dan merasa lelah. Semua kelelahan dan kelesuan akan hilang seketika setelah berendam di air panas yang hangat dan menyegarkan tersebut.

Wartawan Pukul Wartawan di Manggarai Timur, Polisi Jerat AK dengan Pasal Ini

Pantai Nangadhero di Nagekeo, NTT.

Photo :
  • Sevrin Waja

Bermanfaat untuk kesehatan

Halaman Selanjutnya
img_title